Follow kami di google berita

Reog Ponorogo Iringi Langkah Zainal-Ingkong Daftar ke KPU Kaltara

Reog Ponorogo Iringi Langkah Zainal-Ingkong Daftar ke KPU Kaltara
Reog Ponorogo Iringi Langkah Zainal-Ingkong Daftar ke KPU Kaltara

A-News.id, Tanjung Selor — Koalisi Zainal-Ingkong (ZIAP) resmi menjadi bakal pasangan calon (Bacalon) ketiga yang mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Utara (Kaltara) pada Kamis siang, 29 Agustus 2024. Hanya berselang satu jam dari pendaftar sebelumnya, pasangan ini tiba di kantor KPU Kaltara yang terletak di Jalan Sengkawit, tepat pukul 11.08 WITA.

Rombongan ZIAP yang berjalan kaki dari Hotel Pangeran Khar menuju KPU diiringi oleh suara reog Ponorogo, serta dukungan dari 12 partai pengusung dan ratusan simpatisan. Kehadiran mereka disambut hangat oleh pihak KPU Kaltara.

Zainal A Paliwang, Bacalon Gubernur Kaltara, didampingi calon wakilnya, Ingkong Ala, secara resmi mendaftarkan diri ke KPU. Dalam konferensi pers usai pendaftaran, Zainal menyatakan optimisme tinggi untuk memenangkan Pilkada Kaltara 2024. “Dengan dukungan 12 partai besar, target kami adalah meraih 70 persen suara. Ini bukan target yang berlebihan, mengingat komposisi koalisi yang solid,” tegas Zainal.

Koalisi ZIAP diusung oleh 12 partai politik, yaitu Gerindra, Partai Golkar, PKS, Partai Hanura, Partai NasDem, Partai Gelora, Partai Kebangkitan Nusantara, Partai Bulan Bintang, Partai Perindo, Partai Garuda, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), dan Partai Buruh. Dengan dukungan yang luas ini, Zainal yakin bahwa ZIAP memiliki peluang besar untuk melanjutkan program-program yang belum terselesaikan.

Zainal menjelaskan bahwa keputusannya untuk maju kembali di Pilkada kali ini didorong oleh tanggung jawab untuk menuntaskan pekerjaan yang sebelumnya belum tuntas. Selain itu, ia menegaskan bahwa keputusan untuk berpasangan dengan Ingkong Ala adalah hasil dari pertimbangan matang, terutama setelah Yansen, yang sebelumnya menjadi pasangan politiknya, diputuskan untuk maju di Pilkada dengan koalisi lain.

Ingkong Ala menambahkan bahwa pendaftaran ini adalah bukti kesiapan mereka untuk membangun Kaltara. “Kami berharap proses administrasi berjalan lancar dan hasilnya dinyatakan lengkap,” ujarnya.

Komisioner KPU Kaltara, Chairulliza, mengonfirmasi bahwa dengan pendaftaran ZIAP, sudah ada tiga pasangan calon yang resmi mendaftar dalam dua hari pembukaan pendaftaran Pilkada. “Hari terakhir ini, kami membuka pendaftaran hingga pukul 23.59 WITA. Kami tetap menunggu hingga tengah malam apakah ada pasangan calon lain yang datang,” ujar Chairulliza. Proses selanjutnya adalah penelitian berkas dokumen dan tes kesehatan yang dijadwalkan pada 30 Agustus di RS Jusuf Tarakan. (yf/lia)

Bagikan

Subscribe to Our Channel