Follow kami di google berita

Relawan Jasirah Berau Gelar Ikrar Dukung Pasangan Rudy-Seno di Pilgub Kaltim

A-news.id, Gunung Tabur – Dukungan penuh terhadap pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim, Rudy Mas’ud dan Seno Aji, semakin menguat. Kali ini, Relawan Jasirah Berau menggelar ikrar untuk memenangkan pasangan nomor urut 2 tersebut pada Pilgub Kaltim yang akan digelar pada 27 November mendatang.

Ikrar ini disampaikan dalam sebuah acara konsolidasi yang berlangsung di Kabupaten Berau, tepatnya di Kelurahan Gunung Tabur. Kegiatan ini juga dihadiri oleh ratusan pendukung yang antusias menyambut visi dan misi pasangan Rudy-Seno.

Calon Wakil Gubernur Kaltim, Seno Aji, dalam kesempatan itu, memaparkan beberapa program unggulan yang menjadi prioritas jika terpilih nanti. Salah satu fokus utamanya adalah perbaikan infrastruktur, khususnya akses jalan penghubung antara Berau dan Samarinda yang dinilai sangat penting bagi mobilitas warga.

“Kita akan mantapkan semuanya. Kita ingin masyarakat Kabupaten Berau yang ingin ke Samarinda tidak lagi melewati jalan yang berlubang. Anggaran yang memadai akan kita siapkan untuk memastikan infrastruktur ini diperbaiki,” tegas Seno Aji di depan para relawan.

Selain infrastruktur, Seno juga mengedepankan visi di bidang pendidikan. Ia menegaskan komitmen untuk menghadirkan sekolah gratis di seluruh Kaltim.

“Kami akan memberikan pendidikan gratis hingga tingkat SMA dan SMK. Bukan hanya itu, bagi warga yang ingin melanjutkan kuliah, kami juga akan menyediakan pendidikan gratis jenjang S1 hingga S3,” jelas Seno.

Program ini tidak hanya mencakup biaya pendidikan, tetapi juga penyediaan buku, seragam, dan perlengkapan sekolah agar pendidikan bisa lebih merata dan mudah diakses oleh seluruh lapisan masyarakat.

Tak hanya fokus pada pendidikan dan infrastruktur, pasangan Rudy-Seno juga memiliki program inovatif di sektor pangan. Salah satunya adalah program makan siang gratis untuk siswa SD, SMP, SMA, hingga anak-anak pesantren. Program ini merupakan bagian dari inisiasi Prabowo Subianto, yang diharapkan dapat meringankan beban ekonomi keluarga serta meningkatkan gizi anak-anak di Kaltim.

“Kita ingin anak-anak di Berau dan seluruh Kaltim bisa mendapatkan nutrisi yang baik agar mereka dapat belajar dengan lebih maksimal,” ungkap Seno.

Di sektor ekonomi, Seno Aji memaparkan rencana peningkatan ekonomi masyarakat melalui pengembangan UMKM. Ia menegaskan komitmen untuk memberikan bantuan berupa modal usaha dan peralatan bagi masyarakat yang ingin mengembangkan usahanya.

“Kami akan terus dorong UMKM agar semakin maju dan berdaya saing. Pengembangan ekonomi berbasis UMKM adalah kunci untuk mendorong pertumbuhan ekonomi daerah,” katanya.

Pada akhir pidatonya, Seno meminta doa restu dan dukungan dari masyarakat Berau untuk memenangkan pasangan Rudy-Seno di Pilgub Kaltim.

“Mohon doa restu dan dukungan Bapak Ibu. Sampaikan kepada saudara-saudara visi misi kami, dan pada 27 November nanti, jangan lupa coblos nomor 2 untuk Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim,” tutupnya.

Acara tersebut diakhiri dengan sorak-sorai dukungan dari relawan yang menyatakan siap bekerja keras memenangkan pasangan Rudy-Seno di Kabupaten Berau. Para relawan mengaku yakin pasangan ini akan membawa perubahan signifikan bagi Kaltim, terutama dalam sektor infrastruktur, pendidikan, dan ekonomi.(yf)

Bagikan

Subscribe to Our Channel