A-News.id, Tanjung Selor – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, Sekretaris Provinsi (Sekprov) Kalimantan Utara, Suriansyah, menegaskan bahwa generasi muda harus mampu memberi kontribusi nyata bagi kemajuan daerah dan bangsa. Hal ini disampaikannya usai menghadiri upacara peringatan yang digelar di Lapangan Agatis, Senin (28/10).
Suriansyah menyampaikan bahwa anak muda Kalimantan Utara harus meningkatkan kapasitas diri untuk memberikan kontribusi yang berarti. Ia juga mengingatkan pentingnya berperan sesuai bidang masing-masing. “Bagi yang masih bersekolah, jadilah pelajar yang tekun. Sementara yang sudah bekerja, berikanlah usaha terbaik dalam profesi masing-masing,” ujarnya.
Pemerintah daerah, menurutnya, bersama seluruh komponen masyarakat termasuk sektor swasta, terus mendukung upaya peningkatan kompetensi generasi muda di Kalimantan Utara. “Kita berupaya memperkuat kompetensi mereka dengan menciptakan kesempatan bagi anak muda untuk berkarya,” kata Suriansyah.
Ia menambahkan, melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), pemerintah telah menjalankan berbagai program untuk mendukung pengembangan keterampilan dan kompetensi pemuda. Menurutnya, peringatan Sumpah Pemuda menjadi pengingat bagi generasi muda akan pentingnya persatuan dan solidaritas sebagai pilar kekuatan menuju kemajuan bangsa.
Saat ini, pemerintah tengah mendorong pendidikan vokasi yang dianggap relevan dalam menghadapi tuntutan pasar kerja di Kawasan Industri Hijau Indonesia (KIHI), khususnya pelatihan bahasa asing seperti Mandarin. “Program vokasi ini kami percayakan kepada Pemerintah Daerah Bulungan, dan sudah berjalan dengan baik,” ungkapnya.
Ke depan, Suriansyah menambahkan, pihaknya akan memperluas kuota pendidikan vokasi bahasa asing untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja yang semakin meningkat di wilayah industri tersebut. “Semoga pada 2025, kuota vokasi bisa ditambah sesuai kebutuhan,” pungkasnya. (lia)