Follow kami di google berita

Penanganan Sampah Dikeluhkan, DPRD: Sudah Sesuai Perencanaan Belum? 

A-News.id, Tarakan- Penanganan sampah di masyarakat kini masih menjadi momok. Hal ini yang menyebabkan banyak masyarakat yang mengeluh akan penanganan sampah yang ada di bumi paguntaka, hingga hal ini menjadi sorotan DPRD Tarakan.

Salah satu masyarakat Tarakan, Indah mengatakan bahwa dirinya sangat kesal lantaran pembuangan sampah tidak lagi seperti dulu. Sebab menurutnya penanganan sampah yang sebelumnya lebih baik karena tidak menumpuk sampah di beberapa titik lokasi persinggahan sampah.

“Kalau dulu itu sampah kita dijemput, terus nggak dibiarkan begitu langsung dibawa ke TPA jadi nggak sempat tuh bau-bau,” ungkap Indah.

Sementara saat ini lanjut Indah penanganan sampah di Tarakan sangat rumit, bahkan terkadang sampah yang di buang mengeluarkan aroma busuk barulah kemudian diangkut oleh petugas.

“Kan jam buang sampah jadi nggak terkendali, baru sampah yang diangkat itu kadang menginap semalaman jadinya bau banget. Tolonglah ini dibenahi,” katanya

Menanggapi hal tersebut, Ketua Komisi III DPRD Kota Tarakan Muhammad Hanafia menyatakan bahwa permasalahan sampah ini sebenarnya telah pihaknya bahas bersama dengan Komisi III DPRD Kota Tarakan yang melibatkan Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Kelurahan dan Kecamatan di ruang rapat Paripurna DPRD Kota Tarakan beberapa waktu lalu.

Jadi persoalan penanganan sampah ini mulai viral karena banyak masyarakat yang tidak puas dalam penanganan sampah kita. Maka dari itu Lembaga DPRD melalui Komisi III memanggil Dinas Lingkungan Hidup untuk mempertanyakan bagaimana resapan anggaran dan program penanganan sampah. Apakah berjalan sesuai perencanaan tahun anggaran 2024 atau tidak?” kata Hanafia.

Dikatakan Hanafia, resapan anggaran mengenai penanganan sampah ini telah berjalan baik. Hanya saja memang masih ada penumpukan sampah sehingga DLH sebagai petugas khusus dalam hal penanganan sampah menurutnya harus maksimal dalam bekerja.

“Makanya kami sempat memberi masukan yakni dengan menambah TPS3R dan personel lagi. Kami siap kok menganggarkan lagi kalau perlu,” pungkasnya. (bro)

Bagikan

Subscribe to Our Channel