A-News.id, Tanjung Selor – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bulungan mendukung serta mengapresiasi pertanian terpadu perikanan di Desa Salimbatu, Kecamatan Tanjung Palas Tengah.
Apresiasi tersebut disampaikan Bupati Bulungan Syarwani. Menurutnya upaya yang dilakukan kelompok tani patut diapresiasi dan dicontoh oleh kelompok tani lainya.
“Saya berharap pengembangan kawasan pertanian yang disatu padukan dengan perikanan ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” harapnya.
Kemudian selain memberikan apresiasi, Bupati Bulungan bersama jajarannya pun melakukan pelepasan bibit ikan bersama Kelompok Tani Lubuk Manis di kediaman Tunaman salah satu masyarakat di Salimbatu.
Melalui adanya pembagian bibit ikan, pertanian dan perikanan terpadu bisa memberi dampak baik bagi para petani.
Apalagi, sambung dia para kelompok tani telah merintis pertanian terpadu perikanan sejak 6 tahun lalu dan itu berhasil dilakukan oleh para petani.
Melalui adanya pengembangan kawasan pertanian,Syarwani berharap dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Selain pertanian terpadu ini kita juga berharap pariwisata juga dapat masuk agar terwujud pengembangan agrowisata,” pintanya. (adv/Lia)