A-News.id, Tanjung Redeb — Sebanyak 1.462 peserta yang lolos seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) tahap I, akan dilantik pada 19 April 2025 mendatang. Hal ini dipastikan oleh Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik), Ali Syahbana.
“Jadi sesuai hasil rapat bersama dengan Pemkab, Dinkes dan BKPSDM, keputusannya akan dilakukan pelantikan pada 19 April. Itu untuk semua pegawai yang lolos seleksi tahap I mulai dari tenaga kesehatan, tenaga pendidik hingga tenaga teknis,” jelasnya ditemui Rabu (16/4/2025) siang.
Sebelumnya, informasi yang beredar adalah pelantikan akan dilaksanakan 15 April, tapi harus bergeser, menunggu usai pelantikan Bupati dan Wabup Berau terpilih 2025-2030, Sri Juniarsih – Gamalis.
“Untuk dresscode pelantikan yang dikenakan para calon pegawai yang dilantik nantinya adalah baju seragam Korpri. Seperti biasa prosesnya dimulai jam 8 pagi,” tambahnya.
Sedangkan khusus untuk tenaga pendidik yang dilantik di tahap I ini berjumlah 600 lebih. Sisanya terdiri dari nakes dan tenaga teknis lainnya.
Sementara untuk seleksi PPPK tahap 2, berdasarkan informasi terakhir juga belum ada kepastian jadwal dari pusat. Di seleksi tahap kedua ini adalah untuk mengisi kekosongan sekitar 900 formasi.
Terpisah, Kepala BKPSDM Berau, Sri Eka Takariyati menjelaskan jika seleksi tahap kedua yang direncanakan digelar pada April 2025 ini, dengan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) juga kemungkinan akan bergeser.
Pemkab Berau sendiri juga telah berkoordinasi dengan Pemprov Kaltim dan Kaltara, dalam melaksanakan orientasi bagi PPPK tahap I. (mel)