Follow kami di google berita

Nyoblos di Tempat Kelahiran, AW: Beda Pilihan Wajar, Jangan Sampai Terpecah Belah

TELUK BAYUR –

Cawabup Paslon 01 Agus Wahyudi juga memberikan hak pilihnya bersama istri dan keluarga. Kembali di tempat kelahirannya, AW melakukan pencoblosan di TPS 05 Kelurahan Teluk Bayur.

“Semua tahapan sudah kita lewati. Kita sudah menjalankan Pilkada damai. Pilihan boleh berbeda, tapi jangan sampai memutus silaturahmi kita,” ujarnya ditemui usai pencoblosan.

Siapapun pilihannya, dikatakannya itu adalah yang terbaik bagi Kabupaten Berau. Dan diharapkan agar efek dari Pilkada ini, tidak membuat masyarakat terpecah belah.

“Harapan kami, dengan adanya kontestasi Pilkada ini, setelah beberapa bulan kampanye dan hari ini pencoblosan, mudah-mudahan masyarakat tidak ada yang terkotak-kotak,” jelasnya.

Ia mengajak masyarakat untuk dapat bersama-sama menjaga kondusifitas pasca Pilkada Berau tahun 2024. Agar, ke depan Kabupaten Berau dapat lebih berkembang.

“Semuanya saling bahu membahu bekerjasama untuk membangun Berau lebih baik lagi kedepannya. Kita berjalan beriringan membangun Bumi Batiwakkal,” tutupnya.

Dirinya pun meminta masyarakat ikut mengawal proses Pilkada hingga selesai. Karena ini menjadi waktu bagi masyarakat untuk melihat dan terlibat di dalam proses pemilihan. (Amel)

Bagikan

Subscribe to Our Channel