Follow kami di google berita

Komisi II DPRD Berau Tegas Tolak Kenaikan Tarif PDAM

A-news.id, Tanjung Redeb — Ricuh kenaikan tarif PDAM Batiwakkal bak bola panas. Selasa (7/1/2025) pagi, Komisi II DPRD Berau memanggil Direktur PDAM Saipul Rahman beserta jajarannya, untuk mendengar penjelasan terkait adanya kenaikan tarif.

Meskipun berjalan alot, Komisi II DPRD sampai pada keputusan bahwa seluruh baik Ketua maupun anggota menolak secara tegas adanya penyesuaian maupun kenaikan tarif.

“Kami menolak penyesuaian atau apapun itu namanya untuk kenaikan tarif PDAM, sampai batas waktu yang tidak ditentukan,” ucap Ketua Komisi II DPRD Berau, Rudi P Mangunsong sembari mengetok palu keabsahan hasil hearing.

Tak hanya untuk kenaikan tarif, semua teknis perhitungan hingga jadi penyebab naiknya tarif akan dibahas lebih lanjut. Juga akan ada kajian bersama antara DPRD Berau dengan pihak PDAM Berau.

Permasalahan lain adanya bubuhan tanda tangan Bupati Berau dalam surat kenaikan tarif, juga disikapi oleh Komisi II DPRD Berau.

“Untuk masalah tanda tangan Bupati Berau yang katanya dipalsukan, kita serahkan semuanya kepada pihak berwajib untuk diproses,” tambah Rudi.

Hearing dihadiri semua anggota Komisi II DPRD Berau yakni Gideon Andris, Suharno, Agus Iriansyah, Arman, Nurung, Fasra Wisono. Juga dewan pengawas (Dewas) Perumdam Batiwakkal Mustakim Suharjana.(mel)

Bagikan

Subscribe to Our Channel