Tanjung Redeb – Seperti tahun sebelumnya, bazar pasar Ramadan tahun ini kembali digelar di halaman Masjid Agung Baitul Hikmah. Ratusan stand dengan berbagai macam jenis makanan diserbu masyarakat di hari pertama puasa Ramadan 1446 Hijriah ini.
Berbagai jenis makanan mulai dari jajanan hingga lauk pauk yang dijual, langsung dipadati masyarakat yang ingin membeli sekaligus menghabiskan waktu sembari menunggu waktu Maghrib atau ngabuburit.
Dibuka Kepala Diskoperindag Berau, Eva Yunita, bazar Ramadan ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh para UMKM, karena dengan adanya bazar mereka bisa menambah penghasilan.
“Terimakasih pihak Masjid Agung sudah mau memfasilitasi UMKM di pasar Ramadan ini. Dengan adanya event begini maka UMKM bisa mendapatkan penghasilan lebih. Tapi karena ini termasuk event temporer atau setahun sekali, maka harus dimanfaatkan sebaik-baiknya,” ujarnya ditemui usai membuka bazar, Sabtu (1/3/2025) sore.
Hadir dalam pembukaan bazar, anggota DPRD Kaltim Makmur HAPK, juga memberikan apresiasi untuk gelaran bazar Ramadan ini. Dirinya pun berpesan agar pemerintah maupun pihak Masjid sebagai penyedia area berjualan, tidak mematok harga persewaan tenda maupun yang lainnya.
“Kan bazar ini juga untuk membantu masyarakat khususnya para UMKM, jadi kalau bisa jangan mematok harga, semampunya pedagang saja memberikan kepada kita,” ucapnya.
Salah satu pedagang yang ditemui di bazar Ramadan mengungkapkan rasa bahagianya lantaran event sekali setahun ini bisa kembali digelar tahun ini. Dirinya mengakui dengan berjualan di stand bazar, pemasukan yang didapat juga cukup lumayan.
“Alhamdulillah jualan saya laris. Harapannya, kalau bisa bazar Ramadan ini bisa terus dilaksanakan setiap tahun supaya bisa membantu kami para UMKM juga,” kata Khairul. (Mel)