A-News.id, Tanjung Redeb — Penantian panjang para guru honorer di Kabupaten Berau akhirnya terjawab. Beberapa dari tenaga pendidik ini telah mendapatkan haknya yakni gaji yang selama ini ditunggu-tunggu.
“Sudah ada beberapa yang gajian, dan ada yang masih sedang proses pergeseran untuk proses penggajian. Jadi sekolah yang sudah melakukan pergeseran sudah bisa memberikan gajinya,” terang Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Berau, Mardiatul Idalisah, ditemui Senin (21/4/2025).
Untuk pemberian gaji itu sendiri anggarannya dari Bantuan Operasional Satuan Pendidikan (BOSP) yang digeser untuk penggajian. Dengan kata lain, anggaran operasionalnya yang digeser menjadi Bantuan Operasional Sekolah Daerah (BOSDA).
“Jadi kita ikuti sesuai regulasi yang ada. Proses ini akan selesai di Mei 2025 ini. Kalaupun ada yang lambat saya tanyakan, kendalanya dimana. Jadi InsyaAllah aman,” tambahnya.
Perempuan yang akrab disapa ibu Lis ini, meminta agar para guru honorer yang saat ini sedang mengajar atau masih bisa bekerja sampai sekarang, adalah mereka orang yang sangat dibutuhkan.
“Apalagi, dalam proses belajar-mengajar, guru itu tidak boleh kosong. Jadi kita tunggu saja semua saat ini masih pergeseran, tapi paling tidak lewat di bulan Mei 2025 ya, karena mereka bekerja dulu baru digaji. (mel)