Follow kami di google berita

Diminta Menparekraf Kembangkan UMKM, Bupati: “Itu Sudah Saya Lakukan Sejak Dulu”

Diminta Menparekraf Kembangkan UMKM, Bupati: "Itu Sudah Saya Lakukan Sejak Dulu"
Diminta Menparekraf Kembangkan UMKM, Bupati: "Itu Sudah Saya Lakukan Sejak Dulu"

A-News.id, Tanjung Redeb — Mendapat pesan khusus untuk pengembangan UMKM Berau pasca kunjungan Menparekraf Sandiaga Uno, Bupati Berau Sri Juniarsih menegaskan jika hal itu sudah dilakukannya jauh sebelum dirinya menjabat sebagai Bupati Berau.

“Saya sudah lakukan sejak saya masih menjadi Ketua PKK dan Ketua Dekranasda. Jadi upaya-upaya dan program pengembangan UMKM sudah dijalankan sejak dulu,” ucapnya, usai mengantar kembali Menparekraf di Bandara Kalimarau, Rabu (3/7/2024) sore.

Dijelaskannya, dengan posisinya saat ini sebagai kepala daerah yang notabene bisa mempergunakan APBD, maka akan lebih mudah mengalokasikan anggaran khusus pengembangan UMKM.

“Ini juga saya instruksikan ke Diskoperindag, agar program pendampingan dan pembinaan bisa masif dilakukan. Karena UMKM kita ini mulai naik kelas, dikenal mancanegara,” tambahnya.

Dikatakan lebih lanjut, Pemkab Berau selama ini juga gencar melakukan pengembangan UMKM melalui berbagai program, bahkan untuk bantuan permodalan. Tujuannya, selain meningkatkan kualitas produk UMKM juga untuk meningkatkan kesejahteraan UMKM itu sendiri.

Salah satu upaya yang digenjot saat ini yakni pemasaran UMKM di event-event daerah, misalnya kunjungan Gubernur maupun Menteri. Ini sebagai upaya memeriahkan penyambutan, juga sebagai promosi dan memperkenalkan IMKM kreatif. Serta bagaimana upaya produksi olahan lebih dikenal di masyarakat. (yf/adv)

Bagikan

Subscribe to Our Channel