Follow kami di google berita

Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya Mulai Disosialisasikan

A-News.id, Gunung Tabur — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau terus menggenjot pembangunan perumahan dan infrastruktur di wilayah perkampungan. Salah satu fokus utama adalah program bantuan stimulan perumahan swadaya (BSPS) yang akan menyasar 24 kampung di 12 kecamatan, diantaranya yaitu Melati Jaya, Maluang, dan Merancang Ilir dan beberapa kampung lainnya termasuk Kampung Tanjung Perangat.

Kepala Bidang Perumahan, Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperkim) Berau, Juli Mahendra menjelaskan bahwa program BSPS ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas rumah tidak layak huni menjadi layak huni. Pelaksanaan program ini berlangsung pada tahun anggaran 2024 ini.

“Pemkab Berau akan memberikan bantuan stimulan berupa bahan bangunan dan upah tukang kepada masyarakat yang rumahnya tidak layak huni,” ujarnya.

“Kami berharap program ini dapat membantu masyarakat untuk memiliki rumah yang layak huni dan sehat,” tambahnya.

Pemkab Berau akan terus berupaya untuk meningkatkan pembangunan di wilayah perkampungan dengan berbagai program pembangunan yang tepat sasaran. Hal ini juga disampaikan Bupati Berau Sri Juniarsih Mas dalam kegiatan musrenbang beberapa bulan yang lalu.

“Selain program BSPS, Pemkab Berau juga akan membangun reservoar di Kampung Batu-Batu. Reservoar ini nantinya akan berfungsi sebagai sumber air bersih bagi masyarakat setempat,” ujarnya beberapa waktu lalu di Pendopo Sapilut HARM. Ayoe Gunung Tabur, Senin (26/02). (yf/adv)

Bagikan

Subscribe to Our Channel