Follow kami di google berita

Akmal Malik Dorong Kesejahteraan Melalui BPJS dan Beasiswa di Rakornas

A-news.id, Tanjung Redeb — Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD se-Indonesia Tahun 2024 resmi dibuka pada Selasa (23/7/2024) di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Acara yang dihelat meriah dengan suguhan tari-tarian tradisional ini dihadiri oleh para peserta dari seluruh provinsi di Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut, Penjabat Gubernur Kalimantan Timur (Pj Gubernur Kaltim) Akmal Malik menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya Rakornas Bapemperda di Berau. Ia pun tak lupa memberikan apresiasi atas kinerja Bapemperda dalam mendorong kesejahteraan masyarakat melalui program BPJS Ketenagakerjaan dan Beasiswa Pendidikan.

“Dengan adanya BPJS ini, diharapkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Berau, bisa lebih baik. Beasiswa pun dapat menunjang pendidikan bagi mereka yang memang berhak mendapatkannya,” ujar Akmal Malik.

Akmal Malik memaparkan bahwa hingga saat ini, total klaim BPJS Ketenagakerjaan di seluruh Indonesia telah mencapai Rp52,73 triliun. Klaim tersebut meliputi jaminan kerja, kematian, hari tua, pensiun, dan ketenagakerjaan. Sementara itu, program Beasiswa Pendidikan telah menjangkau 82.000 anak dengan total dana sebesar Rp347 miliar.

Lebih lanjut, Akmal Malik menegaskan bahwa Rakornas Bapemperda menjadi momentum penting untuk menata kembali standar pembentukan peraturan yang ideal, khususnya terkait tugas dan fungsi Bapemperda di tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.

“Melalui Rakornas ini, saya harap kita dapat menindaklanjuti upaya untuk mewujudkan universal coverage BPJS Ketenagakerjaan,” tandasnya.

Diharapkan, Rakornas Bapemperda di Berau ini dapat menghasilkan rumusan dan rekomendasi yang konkret untuk menyempurnakan regulasi di daerah, sehingga dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.(yf)

Bagikan

Subscribe to Our Channel