A-News.id, Tanjung Selor – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bulungan menyerahkan empat Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Tahun Anggaran 2024 kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bulungan. Dalam laporan tersebut, peningkatan kualitas layanan dan fasilitas kesehatan menjadi salah satu poin perhatian utama.
Ketua DPRD Bulungan, Riyanto, menyampaikan bahwa sektor kesehatan menjadi fokus utama dalam rekomendasi yang diajukan pihaknya. “Beberapa waktu lalu kami telah menyerahkan LKPJ 2024 dan salah satu sorotan penting adalah peningkatan pelayanan dan fasilitas di Rumah Sakit Daerah (RSD),” ujar Riyanto saat ditemui, Kamis, 24 April 2025.
Ia menilai layanan kesehatan sangat erat kaitannya dengan kesejahteraan masyarakat, sehingga perlu mendapatkan perhatian serius. Layanan Instalasi Gawat Darurat (IGD) serta pelaksanaan program BPJS, menurutnya, masih sering dikeluhkan warga.
“Masalah ini menjadi bagian dari rekomendasi kami. Harapannya, layanan kesehatan ke depan dapat semakin ditingkatkan dan lebih merata,” kata dia.
Tak hanya pada level rumah sakit, DPRD Bulungan juga mendorong agar pelayanan IGD bisa tersedia di seluruh Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas). Menurut Riyanto, hal ini sangat penting untuk memperluas akses masyarakat terhadap layanan medis darurat, terutama di wilayah terpencil.
“Rekomendasi ini sudah kami sampaikan dan akan menjadi perhatian Pemda Bulungan di tahun 2025. Kami ingin setiap Puskesmas memiliki layanan IGD agar masyarakat bisa cepat tertangani,” ujar politisi tersebut.
Riyanto menyebutkan bahwa rekomendasi DPRD telah diterima langsung oleh Bupati Bulungan dan mendapat sambutan positif. “Bupati menyampaikan bahwa masukan ini akan ditindaklanjuti. Kami sepakat bahwa layanan dan fasilitas kesehatan harus terus ditingkatkan demi menciptakan daerah yang lebih berdaya saing dan masyarakat yang sejahtera,” katanya menutup. (lia/adv)