Follow kami di google berita

Harus Ada Inovasi Pengembangan Food Court PSAD

Harus Ada Inovasi Pengembangan Food Court PSAD
Harus Ada Inovasi Pengembangan Food Court PSAD

A-news.id, Tanjung Redeb – Food court di pasar Sanggam Adji Dilayas (PSAD) yang sepi pengunjung, menjadi perhatian salah satu anggota DPRD Berau, Sri Kumalasari. Dirinya menyebut jika perlu inovasi agar food court itu kembali ramai seperti awal dibuka beberapa tahun lalu.

“Harus ada perhatian lebih serius dari pemerintah daerah serta manajemen mitra kerja Food Court, untuk segera menciptakan inovasi pelayanan lebih terbaru, hingga ada penyesuaian tarif sewa tempat,” katanya beberapa waktu lalu.

Dirinya pun akan mengecek tarif untuk sewa satu kios di food court, ke UPTD Pasar. Juga melakukan komunikasi koordinasi dengan Disperindagkop. Karena aturan tarif sewa dan lainnya kemungkinan mengalami perubahan.

Salah satu penyebab sepinya pengunjung di food court saat ini karena banyak masyarakat beralih kuliner yang tersedia di sekitaran Pasar SAD. Sehingga pembeli jarang naik ke atas, karena sudah mendapatkan apa yang dicari.

Bahkan, Sri Kumalasari menilai untuk pedagang kuliner sebenarnya tidak boleh berjualan di luar tempat yang telah tersedia oleh pemerintah, khususnya dalam kompleks Pasar SAD.

“Maka saya berharap pemerintah mampu membuat inovasi atau perhatian agar menghidupkan kembali tempat kuliner ini. Misalnya adakan lomba kuliner sekitaran kompleks food court, untuk membantu lapak UMKM yang ada,” tutupnya. (Adv)

Bagikan

Subscribe to Our Channel