A-news.id, Tanjung Redeb — Tim pasangan calon (paslon) Sri Juniarsih dan Gamalis (Sragam) telah menyerahkan surat kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk mengakses Sistem Informasi Pencalonan (Silon), pada Selasa (27/8/2024) pukul 18.00 Wita.
Hal itu diungkapkan Komisioner KPU Berau, Samuel, melalui pesan WhatsApp kepada media ini, beberapa saat setelah tim paslon Sragam mengunjungi Kantor KPU.
“Di hari pertama pembukaan pendaftaran paslon, Sragam adalah paslon pertama yang menyambangi KPU untuk menyerahkan berkas pembukaan Silon sekaligus pemberitahuan bahwa besok paslon Sragam akan melakukan pendaftaran ke KPU,” ucapnya.
Adapun paslon Sragam diketahui akan melakukan pendaftaran sebagai langkah awal menuju Pilkada 2024, yaitu pada hari Rabu (28/8/2024) pukul 14.00 Wita.
Dikatakan Samuel, dengan demikian paslon Sragam merupakan paslon pertama yang akan melakukan pendaftaran di KPU Berau. Sementara untuk paslon Madri Pani dan Agus Wahyudi, sampai saat ini disebutkannya belum ada tanda-tanda penyerahan berkas di hari ini.
“Kita kan buka pendaftaran sampai Kamis pukul 23.59 Wita, tapi kita belum tahu paslon MP dan AW kapan menyerahkan berkas silon dan pendaftaran. Kita tunggu saja,” tandasnya. (Marta)