A-News.id, Tanjung Redeb — Kapolres Berau AKBP Steyven Jonly Manopo, S.I.K., memimpin upacara bendera di SMA Negeri 1 Berau pada Senin, 26 Agustus 2024. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Berau untuk mendekatkan diri kepada masyarakat, khususnya kalangan pelajar, serta memberikan pemahaman mengenai pentingnya disiplin, nasionalisme, dan peran generasi muda dalam menjaga keamanan serta ketertiban di wilayah Kabupaten Berau.
Dalam pidatonya, Kapolres Berau menyampaikan pesan-pesan penting kepada para siswa dan guru yang hadir. Ia menekankan pentingnya menumbuhkan rasa cinta tanah air melalui berbagai kegiatan positif, salah satunya melalui pelaksanaan upacara bendera secara rutin.
Kapolres juga mengingatkan para siswa tentang bahaya narkoba dan tindakan kriminal lainnya yang dapat merusak masa depan mereka.
“Kalian adalah generasi penerus bangsa yang akan memimpin Indonesia di masa depan. Jagalah diri kalian dengan baik, jauhi narkoba, dan selalu berperilaku positif. Disiplin yang kalian terapkan di sekolah, seperti mengikuti upacara bendera ini, adalah bagian dari pembentukan karakter yang kuat dan bertanggung jawab,” ujar Kapolres Berau dalam amanatnya.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari pihak sekolah. Kepala SMA Negeri 1 Berau menyampaikan terima kasih atas kehadiran dan motivasi yang diberikan oleh Kapolres Berau kepada para siswa. Kehadiran Kapolres dinilai sebagai bentuk nyata kepedulian Polri terhadap dunia pendidikan dan generasi muda.
Melalui kegiatan ini, Kapolres Berau berharap hubungan antara Polri dan masyarakat, terutama generasi muda, semakin erat dan harmonis. Ia juga berharap terciptanya lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif di Kabupaten Berau. (yf)