Follow kami di google berita

Berau Expo 2024 Resmi Dibuka. Dukung Kepariwisataan dan Peningkatan Ekonomi

A-News.id, Tanjung Redeb – Masyarakat Kabupaten Berau bakal diberikan suguhan hiburan sejak Minggu (25/8/2024) hingga 3 September 2024 mendatang. Resmi dibuka Bupati Berau Sri Juniarsih pada Minggu sore, gelaran Berau Expo ini jadi hal yang paling ditunggu masyarakat Kabupaten Berau.

Sejak siang hari masyarakat sudah memenuhi lapangan pemuda yang menjadi pusat gelaran Berau Expo 2024 ini. Kembali digelar dengan meriah tahun ini, ajang Berau Expo ini merupakan ajang yang sangat penting, karena menjadi sarana penyampaian terkait agenda pembangunan Pemkab ke masyarakat berupa 18 program kerja pembangunan yang sudah dan sedang berjalan kurang lebih selama 3,5 tahun.

“Berau Expo ini merupakan gelaran yang sangat dinantikan masyarakat, karena sebagai ajang hiburan dan peningkataan taraf hidup masyarakat, harapannya Berau Expo ini bisa benar-benar jadi pesta rakyat yang bisa dirasakan masyarakat,” jelas Bupati Berau Sri Juniarsih saat membuka Berau Expo 2024.

Dengan tema “Wisata Maju Ekonomi Kuat Berau Sejahtera”, Sri Juniarsih berharap Expo ini juga dapat mendukung kepariwisataan yang saat ini dikembangkan dan dilaksanakan. Terlebih seiring dengan adanya IKN, dimana Berau menjadi satu-satunya kabupaten yang menguntungkan dari sisi wisata dan budayanya.

“Selama menjabat kurang lebih 3,5 tahun, terdapat sejumlah pencapaian dan keberhasilan pembangunan di berbagai bidang, dan memiliki komitmen kuat memajukan Berau dengan maksimal potensi seluruh Kabupaten Berau.

“Berharap dukungan seluruh masyarakat untuk bersama memberi kontribusi, dan mari tuntaskan segala tantangan kedepan, dan dengan kerjasama dan sinergitas antara Pemkab dan masyarakat serta lintas sektor, maka pembangunan Berau dapat diwujudkan bersama,” tambahnya.

Ajang Berau Expo juga menjadi rangkaian perayaan Hari Jadi ke 71 Kabupaten Berau dan ke 214 Kota Tanjung Redeb. Dengan harapan ikatan persatuan dan kesatuan bisa terus dijaga, serta bersama menumbuhkan rasa memiliki Kabupaten Berau, karena dengan keberagaman justru akan membuatnya semakin indah.

Pembukaan Berau Expo ditandai dengan hand scan dan pelepasan balon berisi harapan selama gelaran Berau Expo. Bupati dan rombongan Forkopimda kemudian melanjutkan dengan mengunjungi stand OPD yang berada di sebelah kanan panggung. (Amel)

Bagikan

Subscribe to Our Channel