Follow kami di google berita

Larang Beraktivitas di Tiga Titik Lokasi Ini

A-News.id, Tarakan — Munculnya buaya disekitaran perairan Tarakan diantisipasi oleh pihak Satpol PP. Di Tarakan sendiri, sebanyak 3 wilayah harus diantisipasi masyarakat bila ingin melakukan aktivitas terutama di perairan.

“Saya imbau agar warga tidak beraktivitas di kawasan yang sudah pernah ditemukan ada buayanya,” ungkap Kepala Satpol PP dan PMK Tarakan, Sofyan.

Hal ini lanjut Sofyan ia kemukakan lantaran pihaknya banyak menerima laporan mengenai adanya buaya dibeberapa titik namun belum diproses pihaknya lantaran adanya beberapa hal yang perlu dipertimbangkan seperti keselamatan personel saat melaksanakan tugas.

“Biasanya sarangnya (buaya) itu airnya keruh dan dalam, jadi baru bisa kami evakuasi kalau air surut. Kami evakuasi bersama dengan pihak Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Provinsi Kaltara,” jelasnya.

Lebih lanjut dikatakan Sofyan bahwa beberapa titik lokasi ditemukannya buaya telah dilakukan tinjauan langsung oleh pihaknya. Terakhir, pihaknya menemukan buaya dengan panjang 3 meter di Juara Permai. Hal ini bukan menjadi yang pertama, namun sebelumnya pihaknya sudah mendapatkan informasi adanya buaya di kawasan Karang Harapan dan Karang Anyar.

“Saya imbau masyarakat jangan beraktivitas di lokasi ditemukannya buaya. Kami harap masyarakat tidak bermain di kawasan perairan karena ini berbahaya,” tegasnya. (bro)

Bagikan

Subscribe to Our Channel