A-News.id, Tanjung Redeb – Pemerintah Daerah (Pemkab) Berau, bersama Dinas Pendidikan dan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) beserta jajaran instansi terkait lainnya, memberikan sambutan hangat kepada Wira Sakti Pratama, atlet taekwondo berbakat yang baru saja mengharumkan nama Indonesia di Turnamen Taekwondo Open di Kunming, China.
Wira, siswa kelas 5 SDN 002 Tanjung Redeb, tiba di Bandara Kalimarau pagi ini dan disambut dengan penuh kebanggaan oleh para pejabat dan masyarakat Berau. Prestasi gemilang Wira yang meraih juara 1 dalam turnamen tersebut menjadi bukti nyata potensi olahraga yang dimiliki oleh Kabupaten Berau.
Kepala Dinas Pendidikan, Mardiatul Idalisa, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas dedikasi dan kerja keras Wira dalam mengharumkan nama daerah dan negara.
“Kami sangat bangga dengan prestasi Wira Sakti Pratama. Ini adalah bukti bahwa Berau memiliki bibit-bibit atlet berbakat yang mampu bersaing di tingkat internasional,” ujarnya.
Sebagai bentuk apresiasi dan dukungan, Pemerintah Daerah Berau berencana memberikan kejutan istimewa kepada Wira pada acara jalan santai dalam rangka Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang akan digelar di Lapangan GOR Pemuda pada tanggal 18 Mei 2024. Selain itu, Wira juga dipertimbangkan untuk menerima beasiswa prestasi sebagai bentuk penghargaan atas dedikasinya dalam bidang olahraga.
Kepala Dispora Berau, Amiruddin, menambahkan bahwa pihaknya akan terus berkomitmen untuk mendukung pengembangan bakat-bakat olahraga di Kabupaten Berau.
“Kami berharap prestasi Wira ini dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda Berau untuk terus berprestasi di bidang olahraga. Dispora akan terus berupaya memberikan fasilitas dan dukungan yang memadai bagi para atlet berbakat di daerah ini,” katanya.
Prestasi Wira Sakti Pratama ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi para atlet muda lainnya di Kabupaten Berau untuk terus berjuang dan mengharumkan nama daerah di kancah nasional maupun internasional. (yf)